Jumat, 02 Januari 2009
ARTI LOGO BRAWIJAYA SMA N 1 GEGER
KETERANGAN LOGO
1. Bentuk : a. Sayap terbentang dengan pembagian :
- Bulu atas sebanyak 1 helai
- Bulu dalam sebanyak 3 helai
- Bulu luar sebanyak 5 helai
- Bulu bawah sebanyak 2 helai
b. Perisai segilima, di dalamnya terdapat bintang dan sebilah pedang yang diapit 2 tunas kelapa berdampingan .
c. Tulisan ” DP ” yang terletak diatas perisai.
d. Tulisan ”AMBALAN BRAWIJAYA” dibawah sayap.
e. Pita yang bertuliskan ” SATYA DHARMA YUDHA PANCA PRASETYA”.
2. Warna : a. Sayap, bintang, pedang, dan tunas kelapa berwarna kuning emas.
b. Perisai khusus untuk DP I berwarna hijau sedang untuk DEWAN PENEGAK selanjutnya berwarna merah.
c. Pita berwarn merah putih.
3. Arti : BENTUK
a. Sayap melambangkan perlindungan, pengayoman dan cita-cita yang tinggi.
Dilihat dari jumlah bulu sebagai berikut :
- Jumlah bulu atas kanan dan kiri 2 helai melambangkan bahwa Dewan Penegak diketuai oleh Pradana Putra dan Pradana Putri.
- Julah bulu dalam 3 helai melambangkan Tirsatya.
- Jumlah bulu luar kanan dan kiri 10 helai melambangkan Dasadharma.
- Jumlah bulu bawah 2 helai serta jumlah bulu dalam dan luar 8 helai , jika keduanya digabung menjadi 28, sedang jumlah kedua angka
. tersebut adalah 10. Jadi maksudnya 28 – 10 atau 20 Oktober adalah tanggal lahir Dewan Penegak.
b. Perisai segilima melambangkan bahwa pelindung Dewan Penegak adalah Pancasila, sedang isinya :
-Bintang melambangkan ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa
-Tunas kelapa berdampingan melambangkan Pramuka Penegak putra dan putri.
-Pedang melambangkan ketegasan,kedisiplinan dan kelurusan cita-cita.
c. Tulisan “ DP “ merupakan kependekan dari Dewan Penegak.
d. Tulisan “AMBALAN BRAWIJAYA “ Menunjukkan tempat Dewan Penegak bertugas.
e. Pita bertuliskan “SATYA DHARMA YUDHA PANCA PRASETYA “ merupakan semboyan Dewan Penegak.
WARNA
a. Warna kuning emas melambangkan kejayaan.
b. Perisai warna hijau pada DP I melambangkan tahap awal atau permulaan dan warna merah untuk Dewan Penegak melambangkan semangat . yang besar untuk bertugas.
c. Warna hitam melambangkan keteguhan hati.
d. Warna Merah Putih pada pita berarti berani karena suci dan benar.
ARTI LAMBANG GERAKAN PRAMUKA
Lambang Gerakan Pramuka Indonesia
Lambang Gerakan Pramuka adalah tanda pengenal tetap yang mengkiaskan sifat, keadilan, nilai, dan norma yang dimiliki oleh tiap anggota gerakan pramuka yang dicita-citakan oleh gerakan pramuka. Lambang tersebut diciptakan oleh almarhum Bapak Sunarjo Admodipuro, seorang Pembina Pramuka yang aktif bekerja sebagai pegawai tinggi pertanian, Lambang Gerakan Pramuka ini dipakai sejak tanggal 14 Agustus 1961, pada Panji Gerakan Pramuka pendidikan Kepanduan Nasional Indonesia yang dianugerahkan kepada gerakan Pramuka.
Bentuk lambang Gerakan Pramuka adalah gambar bayangan tunas kelapa (silhouette/silhouelte), sesuai dengan keputusan Kwartir Nasional No.06/ KN / 72, yang dikeluarkan pada tanggal 31 januari 1972.
Arti kiasan lambang Gerakan Pramuka adalah sebagai berikut:
a. Buah nyiur dalam keadaan tumbuh dinamakan ” cikal ” atau tunas, dan istilah ”cikal bakal ” di Indonesia berarti penduduk asli yang pertama ,yang
menurunkan generasi baru. Jadi lambang buah nyiur yang tumbuh itu mengkiaskan bahwa setiap pramuka merupakan inti bagi kelangsungan hidup bangsa Indonesia.
b. Buah nyiur dapat bertahan lama dalam keadaan bagaimanapun juga. Jadilambang itu mengkiaskan bahwa setiap pramuka adalah seorangan yang sehat jasmani dan rohani, kuat dan ulet, serta besar tekadnya dalam menghadapi segala tantangan hidup yang ada dan dalam menempuh segala ujian dan kesukaran dalam mengabdi kepada tanah air dan bangsa Indonesia.
c. Nyiur dapat tumbuh dimana saja,yang membuktikan besarnya daya upayanya dalam menyesuaikan dirinya dengan keadaan sekelilingnya. Jadi lambang itu mengkiaskan bahwa setiap pramuka dapat menyesuaikan diri dengan masyarakat dimana ia berada dan dalam keadaan bagaimanapunjuga.
d. Nyiur tumbuh menjulang lurus keatas dan merupakan salah satu pohon tertinggi di Indonesia, mengkiaskan bahwa setiap pramuka memiliki cita-cits yang tinggi dan lurus , yakni yang mulia dan jujur, dan ia tetap tegak tidak mudah diombang-ambingkan oleh tanah.
e. Akar nyiur tumbuh kuat dan erat didalam tanah, yang mangkiaskan tekad dan keyakinan setiap pramuka yang berpegang pada dasar-dasar dan landasan-landasan yang baik, benar, kuat dan nyata, ialah tekad dan keyakinan yang dipakai olehnya untuk memperkuat diri guna mencapai cita-cita.
f. Nyiur adalah pohon yang serba guna, dari ujung atas hingga akarnya, mengkiaskan bahwa setipa pramuka adalah manusia yang berguna dan membangkitkan diri dan kegunaannya kepada kepentingan tanah air, bangsa, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia, serta kepada ummat manusia .
Dari situlah, diharapkan setiap anggota pramuka harus berguna bagi diri sendiri, orang tua, sekolah, masyarakat dan Negara. Bukan malah menjadi beban atau tanggungan orang lain.
Lambang Gerakan Pramuka Internasional
Lambang THE WORLD ORGANIZATION OF THE SCOUT MOVEMENT (WOSM) memiliki arti sebagai berikut:
a. Jarum kompas melambangkan suatu peringatan bagi pramuka agar selalu berbuatkebaikan dan dapat dipercaya seperti fungsi kompas, tetap menjaga cita- citanya dan perannya sebagai petunjk jalan.
b. Tiga ujung simbol melambangkan tiga janji pramuka.
c. Dua bintang melambangkan anggota pramuka berupaya untuk dapat memberi penerangan dan menolong dalam kebenaran dan pengetahuan.
d. Tali melingkar yang ujungnya berbentuk simpul mati melambangkan bahwa sesama pramuka mengadakan hubungan persahabata dan persaudaraan antar pramuka diseluruh dunia.
e. Warna putih melambangka bahwa pramuka berhati suci.
f. Warna ungu melambangkan bahwa memiliki ketrampilan kepemimpinan dan suka menolong orang lain.
SANDI AMBALAN BRAWIJAYA
Kehormatan itu suci
Janganlah kurang amalmu dalam kesukaran
Tenanglah selalu dalam bahaya
Katakanlah selalu dalam sebenarnya
Jangan sekali-kali yang setengah bebar atau berarti dua
SABDA PANDITA RATU
Manusia itu manusia
Kaya atau mlarat adalah keadaan lahir
Kita mengukur orang dengan ukuran batin
Siapa saja meskipun bagaimana adalah kawan kita
Karenanya janganlah berbuat sesuatu yang dapat melukai hati atau menghinakan orang lain
Lebih baik mati terhormat daripada hidup dengan nista
Dalam keadaan bagaimanapun juga pancarkanlah jiwamu dengan riang gembira
Dan jangan tampak dalam lahirmu akan isi hatimu
Pemuda yang setia adalah orang yang sopan dan perwira
Yang membela orang-orang miskin dan mereka yang kurang daripadanya serta menolong dirinya
Hargailah dan pergunakanlah dengan sebaik-baiknyan segala sesuatu yang kita terima dari Tuhan
Itulah kehendak ambalan kita
Dharma Sakti Satya Bhakti
Ambalan Brawijaya
TRISATYA DAN DASADHARMA
Arti Trisatya menurut SK Kwarnas No. 036 / KN / 1979 adalah kata-kata janji dan kode etik Penegaak yang berbentuk Trisatya.
Bunyi Trisatya:
TRISATYA
Demi kehormatanku aku berjanji akan bersungguh-sungguh:
1.Menjalankan kewajibanku kepada Tuhan Yang Maha Esa dan Negara Kesatuan Republik Indonesiaserta mengamalkan pancasila.
2.Menolong sesama hidup dan ikut serta membangun masyarakat
3.menepati Dasadharma.
Dasadharma merupakan ketentuan moral untuk Penegak dan Pandega serta anggota Dewan. Dasadharma berarti 10 sifat Pramuka/10 tuntutan tingkah laku yang merupakan sarana untuk melaksanakan Trisatya dan pengalamannya.
Dasadharma mempunyai ciri yang sama dengan kode kehormatan, yaitu setiap Pramuka harus mendasarkan pikiran dan perhatian pada semua itu, karena Dasadharma adalah suatu pedoman yang menjadikan sifat anggota Gerakan Pramuka dalam bertindak dan berbuat.
Berikut bunyi Dasadharma:
DASADHARMA PRAMUKA
Pramuka itu:
1 Taqwa Kepada Tuhan Yang Maha Esa.
2.Cinta Alam dan Kasih Sayang Sesama Manusia.
3.Patriot Yang Sopan dan Ksatria.
4.Patuh dan Suka Bermusyawarah.
5.Rela Menolong dan Tabah.
6.Rajin, Terampil, dan Gembira.
7.Hemat, cermat, dan Bersahaja.
8.Disiplin, Berani, dan Setia.
9.Bertanggungjawab dan Dapat Dipercaya.
10.Suci Dalam Pikiran, Perkataan,dan Perbuatan.
Langganan:
Postingan (Atom)